
BIMA–ADONARA NEWS.COM(23/08/22) Komandan Kodim 1608/Bima Letkol Inf Muhammad Zia Ulhaq, S.Sos melakukan peninjauan langsung terhadap lokasi pompa hidram yang berada di Desa Monggo dan Desa Ncandi Kecamatan Madapangga Kabupaten Bima.
Turut mendampingi Dandim 1608/Bima Danramil 1608-02/Bolo Kapten Inf Gontang P, Babinsa Ncandi dan Babinsa Monggo serta Anggota Koramil 1608-02/Bolo. Turut hadir dalan kegiatan tersebut Tokoh Agama ,Tokoh Masyarakat, Warga Masyarakat serta Anggota staf Desa baik Desa Ncandi maupun Desa Monggo.

Peninjauan Lokasi Pompa Hidram yang di lakukan Dandim 1608/Bima Letkol Inf Muhammad Zia Ulhaq,S.Sos tersebut dalam Rangka Kesiapan Kunjungan Pangdam IX/Udayana yang akan tiba di wilayah Teritorial Kodim 1608/Bima beberapa hari kedepan serta mengecek secara langsung Kondisi Pompa Hidram, baik Bak Penampung maupun pipa penghubung dari Bak penampung ke tempat Pompa Hidram itu sendiri.

Dalam kesempatan ini Dandim 1608/Bima mengatakan, “Pembangunan pompa hidram ini bertujuan agar bisa membantu Masyarakat dalam memenuhi kebutuhan air Sehari hari maupun membantu petani Dengan tidak lagi mengharapkan lahan tadah hujan, tapi dengan pompa hidram ini akan sangat membantu para petani dalam pengolahan lahan pertanian dengan membangun irigasi, dalam meningkatkan lumbung pangan Nasional,Tutur Dandim
Semoga Apa yang kita lakukan hari ini dapat menambah Semangat Para petani dalam Mengolah lahan Pertanian dengan baik, sehingga hasil yang di panen lebih melimpah dari sebelumnya, Harap Dandim (HR)
Tinggalkan komentar